Menyongsong era pemerintahan baru di bawah kepemimpinan Prabowo – Gibran, Indonesia Risk Management Professional Association, atau IRMAPA, sebagai asosiasi profesi manajemen risiko lintas sektor dan industri di Indonesia, kembali menerbitkan survei tahunan manajemen risiko dengan konteks korporasi di Indonesia yang menyajikan referensi tentang profil risiko utama bagi korporasi di Indonesia. Seperti halnya tahun sebelumnya, hasil survei yang tahun ini diikuti oleh 400++ responden dari berbagai latar belakang jabatan dan perusahaan di Indonesia, tidak hanya menampilkan profil risiko utama yang dipicu oleh isu-isu geopolitik, makroekonomi, sosial, alam, dan internal perusahaan saja, melainkan juga menyajikan informasi mengenai kesiapan manajemen risiko yang dijalankan perusahaan di Indonesia dalam mengantisipasi risiko-risiko utama yang ada. Besar harapan IRMAPA bahwa laporan ini dapat menjadi referensi manajemen risiko bagi dunia korporasi di Indonesia, sekaligus dapat menjadi salah satu sumber informasi bagi pemerintahan yang nantinya akan terbentuk dalam merumuskan strategi untuk mengembangkan iklim usaha yang sehat, termasuk di dalamnya meningkatkan praktik manajemen risiko pada sektor korporasi di Indonesia.

Unduh dokumen klik di sini.